Efek Ancaman Embargo Uni Eropa Terhadap Pair EURUSD

Senin 21 Maret 2022, Antonius Darma Setiawan

 

Ketua Federal Reserve Jerome Powell menyampaikan terkait dengan lonjakan inflasi dan berjanji akan mengambil tindakan keras. Suku bunga akan dinaikan secara lebih agresif menuju ke 50 basis poin dari kenaikan semula yang hanya 25 basis poin. Jika inflasi terus menguat, kemungkinan kenaikan suku bunga akan terus berlanjut. Pasar modal merespon pernyataan ini dengan menurunnya indeks DOW 201,94 poin. Hal ini menandakan aliran dana dari pasar modal ke bank yang tentunya akan memperkuat indeks USD seperti yang terjadi pada perdagangan Senin dan Selasa. Hal ini berarti memegang mata uang USD akan menjadi menarik, karena bunga banknya akan semakin besar.

Uni Eropa mempertimbangkan untuk melakukan embargo terhadap produk-produk energi dari Rusia berupa gas dan minyak. Pertimbangan ini akan dipercepat dengan perkiraan bahwa pada bulan Juni EU akan menemukan sumber energi alternatif, karena EU sangat bergantung dari gas dan minyak dari Rusia. EU tidak ingin memberikan sumber dana bagi Rusia untuk melanjutkan invasinya ke Ukraina. Jika embargo ini terjadi, maka bisnis manufaktur di Eropa akan terganggu sebelum energi alternatif dalam jumlah cukup besar dapat digunakan. Artinya jika EU akan menekan Rusia untuk menghentikan invasinya dengan menutup seluruh asset bank dan sumber pendapatan dari energi, maka EU harus menanggung penurunan industry manufaktur dalam beberapa bulan ke depan. Dengan demikian ekonomi Eropa akan terganggu dalam beberapa bulan ke depan dan mata investor akan menjual euro dan mengalihkannya ke tempat lain yang lebih menguntungkan.

Baca Juga :   Kondisi Penyebaran Covid-19 yang Tidak Kunjung Membaik di Australia

Efek terhadap pasar: Tren bearish untuk EUR, Bulish untuk USD

Pasangan pair: EUR/USD

Indikator Angka Ekonomi:

EUR: -2.65

USD: 0.83

Timeframe: D1

Target Open Posisi: R1: 1,1052       R2: 1,1087         R3: 1,1108

Take Profit: 1,0940

 

Sumber:

https://www.cnbc.com/2022/03/20/stock-market-futures-open-to-close-news.html

https://www.reuters.com/world/europe/eu-mull-russian-oil-embargo-with-biden-set-join-talks-2022-03-21/

About Reza Aswin

Senior Fundamental Analyst. 20 tahun berkecimpung di dunia trading forex, komoditi, dan hingga kini aktif menjadi analis fundamental.

Check Also

Keputusan Fed Bersifat Dovish

Jakarta, 21 Maret 2024 By. Reza Aswin Apa yang terjadi di pasar Secara umum keputusan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

WhatsApp Hubungi Kami