Saturday , 20 April 2024

Output Minyak dari OPEC berada di bawah Perjanjian

Jakarta, 2 November 2021, 10:42 WIB

 

Output OPEC pada bulan Oktober kemarin berada jauh di bawah kenaikan yang direncanakan dalam perjanjian. OPEC berhasil meningkatkan produksi sebanyak 190.000 barrel minyak (per hari) lebih banyak dari bulan sebelumnya, namun masih di bawah angka 254.000 barrel berdasarkan kesepakatan yang dibuat sebelumnya. Ini menyebabkan harga minyak kembali naik serta banyak yang beranggapan bahwa OPEC dan OPEC+ sedang bersikap hati-hati untuk memproduksi minyak agar jumlah minyak tidak kebanyakan apabila terjadi kemunduran dalam menghadapi covid-19 secara global. Harga minyak menyentuh angka $85 per barrel, mendekati angka tertinggi dalam tiga tahun terakhir. Kenaikan harga minyak tentu akan berdampak pada penguatan mata uang CAD sebagai salah satu negara penghasil minyak terbesar di dunia.

 

Kesimpulan:

Angka produksi minyak oleh negara yang tergabung dalam OPEC dan OPEC+ berada di bawah angka 254.000 barrel per hari seperti yang dijanjikan sebelumnya. Ini menyebabkan peningkatan harga minyak dimana juga akan berdampak pada penguatan mata uang CAD di perdagangan.

Baca Juga :   GBPAUD - GBPJPY Bullish Ketika Inggris Mulai Pulih Perekonominya

 

Efek terhadap Pasar: Tren Bullish untuk CAD

 

Pasangan Pair untuk ditrade: CAD / JPY

 

Timeframe: D1

 

Target Open Posisi

Support 1: 91.022

Support 2: 89.957

Support 3: 88.699

 

Target Take Profit

Resistance 3: 94.681

Resistance 2: 93.582

Resistance 1: 92.619

Sumber:

https://www.reuters.com/business/energy/opec-oil-output-rise-october-undershoots-target-survey-2021-11-01/

https://www.reuters.com/business/energy/oil-prices-rise-slow-opec-oil-output-increase-2021-11-02/

About Reza Aswin

Senior Fundamental Analyst. 20 tahun berkecimpung di dunia trading forex, komoditi, dan hingga kini aktif menjadi analis fundamental.

Check Also

Angka Inflasi Amerika Serikat Meningkat

Jakarta , 11 April 2024 By. Reza Aswin   Apa yang terjadi di pasar Angka …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

WhatsApp Hubungi Kami