Pembicaraan Damai Rusia-Ukraina Tidak Dapat Tercapai dalam Waktu Dekat

Rio Wibawa

Jakarta, 20 April 2022, 12:44 WIB

 

Ultimatum menyerah kembali diberikan oleh pihak Rusia kepada tentara Ukraina yang berada di Mariupol setelah tentara Ukraina menolak ultimatum ini pada hari Selasa. Pihak Rusia telah memberikan peringatan sebelumnya bahwa jika mereka meyerah, maka nyawa mereka akan diampuni. Rusia juga terus menyerang berbagai kota lain di Ukraina dimana korban jiwa dari pihak Ukraina terus berjatuhan. Selain itu, negosiator dari pihak Ukraina, Mykhailo Podolyak, mengatakan bahwa waktu pembicaraan damai selanjutnya hingga kini sulit dipastikan karena Rusia sedang bergantung penuh pada penyerangannya di sisi Timur Ukraina. Pihak Ukraina juga terus menuduh pihak Rusia atas jatuhnya korban jiwa penduduk Ukraina di berbagai kota, namun pihak Rusia selalu membantah dan mengatakan tidak pernah menargetkan penduduk sehingga ketegangan antara kedua belah pihak semakin memanas. Menteri Luar Negeri Rusia, Sergei Lavrov, juga mengatakan bahwa tahap baru dari invasi Rusia ke Ukraina telah dimulai, menandakan bahwa invasi ini tidak akan selesai dalam waktu dekat.

Baca Juga :   Lagi-lagi Data Ekonomi Terbaru Tiongkok Memburuk Diikuti RBA Yang Berpotensi Jeda

 

Kesimpulan:

Adanya penyerangan terus menerus dari pihak Rusia di sisi kiri Ukraina serta belum ada tanda-tanda perjanjian damai akan kembali dilakukan antara Rusia dan Ukraina dalam waktu dekat akan terus mendorong pelemahan mata uang Euro di perdagangan.

 

Efek terhadap Pasar: Tren Bearish untuk EUR

 

Pasangan Pair untuk ditrade: EUR / USD

 

Indikator Angka Ekonomi:

EUR = -3.49

USD = +0.62

 

Timeframe: D1

 

Target Open Posisi

Resistance 3: 1.10314

Resistance 2: 1.09458

Resistance 1: 1.08479

 

Target Take Profit

Support 1: 1.07771

Support 2: 1.07193

Support 3: 1.06560

 

Sumber:

https://www.reuters.com/world/europe/ukraine-russia-what-you-need-know-right-now-2022-03-29/

https://www.reuters.com/world/middle-east/new-surrender-deadline-mariupol-west-promises-ukraine-more-arms-2022-04-19/

https://www.reuters.com/world/europe/ukraine-says-russia-launches-new-eastern-offensive-with-blasts-all-along-front-2022-04-19/

https://www.reuters.com/world/europe/russian-shelling-increasing-donbas-uk-military-update-says-2022-04-19/

About Reza Aswin

Senior Fundamental Analyst. 20 tahun berkecimpung di dunia trading forex, komoditi, dan hingga kini aktif menjadi analis fundamental.

Check Also

Angka Inflasi Amerika Serikat Meningkat

Jakarta , 11 April 2024 By. Reza Aswin   Apa yang terjadi di pasar Angka …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

WhatsApp Hubungi Kami