Saturday , 20 April 2024

Perlambatan Rebound Ekonomi Melemahkan GBP

Bandung, 24 Agustus 2021, 08.55WIB, oleh Santosa T
Rebound ekonomi Inggris paska penguncian (lockdown) mengalami perlambatan yang sangat tajam pada Agustus 2021. Perusahaan-perusahaan berjuang dalam keadaan kekurangan staf dan bahan yang belum pernah terjadi sebelumnya, meskipun tekanan inflasi yang kuat sedikit mereda. Demikian ditunjukkan oleh sebuah survei pada hari Senin kemarin.

Di sisi lain, pabrikan Inggris melaporkan kekurangan stok terburuk menurut catatan. Hal ini sebagian besar disebabkan oleh kurangnya komponen untuk industri elektronik dan plastik paskapenguncian (lockdown), juga menurut survei yang diterbitkan pada Senin.
Regulator obat AS pada hari Senin memberikan persetujuan penuh kepada vaksin Pfizer Inc (PFE.N) /BioNTech SE COVID-19. Food and Drug Administration (FDA) menyetujui vaksin yang diberikan untuk orang berusia 16 tahun ke atas. Presiden Joe Biden mendesak dunia bisnis untuk mewajibkan vaksinasi terhadap para karyawan. Hal ini merupakan hawa segar dalam usaha melawan pandemi tanpa henti. Persetujuan ini tentunya membuat para pelaku pasar optimis akan terjadi pemulihan ekonomi di Amerika Serikat yang lebih cepat. Sebelum ini tidak ada vaksin covid yang disetujui oleh FDA selain yang disetujui dan dipergunakan dalam keadaan darurat.

Baca Juga :   Apakah Ekonomi AS Menguat?

Efek pada pasar : GBPUSD mengalami BEARISH.
SELL GBPUSD R1=1.37960, R2=1.38910, R3=1.39650 ; TP di area 1.36410 – 1.35060

Sumber :

https://www.reuters.com/world/uk/uk-economic-growth-slowed-again-august-post-lockdown-shortages-bite-pmi-2021-08-23/

https://www.reuters.com/world/uk/uk-factories-report-worst-shortage-stocks-record-cbi-2021-08-23/

https://www.reuters.com/business/healthcare-pharmaceuticals/us-fda-grants-full-approval-pfizer-biontech-covid-19-vaccine-2021-08-23/

About Reza Aswin

Senior Fundamental Analyst. 20 tahun berkecimpung di dunia trading forex, komoditi, dan hingga kini aktif menjadi analis fundamental.

Check Also

Angka Inflasi Amerika Serikat Meningkat

Jakarta , 11 April 2024 By. Reza Aswin   Apa yang terjadi di pasar Angka …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

WhatsApp Hubungi Kami