TIK TOK TIK TOK

Reza Aswin | 01 April 2015

 

Beberapa waktu lalu George Soros di wawancara oleh Bloomberg dan lihatlah hasilnya di pasar. Begawan yang satu ini masih mempunyai kharisma dan analisa fundamental yang masih setajam pisau komando. Analisanya bahwa mata uang euro akan terdepresiasi menjadi kenyataan dan alhasil membuat semua traders mulai mencari bottom sebagai  titik balik mata uang eropa ini.

Negosiasi pemerintah Yunani dengan kreditor internasional di Brussel tidak mendapatkan kesepakatan atas reformasi yang direvisi. Seperti yang kita ketahui bersama bahwa Yunani yang mempunyai hutang 314 milyard euro dan pemerintahan baru yunani yang dipimpin oleh Alexis Tsipras membutuhkan dana segar kembali guna menjalankan roda pemerintahannya. Troika akan membantu pengucuran dana / bailout jika pemerintahan yunani membuat suatu proposal reformasi yang diminta oleh ke 3 lembaga keuangan eropa tersebut. Penolakan proposal reformasi ekonomi yang di buat pemerintah Yunani ternyata perlu revisi dengan batas akhir bulan maret. Alhasil 31 maret 2015 proposal yang telah direvisi tidak menghasilkan kesepakatan dan ini berdampak pada tertundanya pengucuran bailout bagi Yunani.

Baca Juga :   Australia sedang dalam kondisi terburuk menghadapi COVID-19

Secara teknis ketidaksepakatan ini memang tidak akan menghentikan negoisasi lanjutan tetapi Yunani akan kehabisan uang tunai dalam beberapa waktu kedepan. Sikap keras pemimpin Yunani membuat semua kesepakatan menjadi terlihat lambat, sampai sampai German Chancellor Angela Merkel and French President Francois Hollande pressed Greece’s government to come up with an economic plan that its creditors can approve, saying time is short.

Keras kepala pimpinan yunani ini terlihat dengan membuat lawatan ekonomi ke Rusia pekan depan, dimana bukankah ini analisa Soros bahwa Greexit menjadi 50 : 50 saat ini.

About Reza File

To contact the editor responsible for this story : Reza Aswin at PT. ABC Future Indonesia email : rz_aswin@yahoo.com

Check Also

Keputusan Fed Bersifat Dovish

Jakarta, 21 Maret 2024 By. Reza Aswin Apa yang terjadi di pasar Secara umum keputusan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

WhatsApp Hubungi Kami