Angka Inflasi Inggris

Jakarta ,21 Desember 2023 By. Reza Aswin

Apa yang terjadi di pasar

Angka inflasi di negara Inggris menjadi sorotan para pelaku pasar karena melemah secara signifikan ditengah memburuknya data ekonomi dan geopolitik di negara tersebut. Inflasi Inggris turun dari 4,6% di bulan Oktober, menjadi 3,9% di bulan November, merupakan penurunan terbesar dalam 2 tahun terakhir. Data Core CPI yang sangat diperhatikan oleh Bank Sentral Inggris BOE turun dari 5,7% menjadi 5,1% menunjukan bahwa angka inflasi di negara tersebut telah mereda. Pada bulan Oktober 2022, angka inflasi Inggris berada pada level 11,1% sehingga BOE harus menaikan suku bunganya selama 14 kali, agar tidak terjadi hyperinflation. Dengan melihat fenomena yang terjadi maka para pengamat memperkirakan bahwa BOE akan mulai mengakhiri siklus kenaikan suku bunganya dan akan menambah likuiditas dipasar uang, setidaknya pada bulan Maret 2024, apabila data ekonomi nya terus memburuk dan angka inflasi kembali melemah.

Ekspektasi Pasar
Meredanya inflasi di Inggris membuat GBPCAD akan bergerak sideways dengan kecenderungan  Bearish pada range 1.6833 – 1.6910

Baca Juga :   Ketua Federasi Reserve, Jerome Powell menyebut inflasi ‘frustrasi’ dan melihatnya berjalan ke tahun depan

Trading Plan :
Sell Limit  1.6910 – 1.6945 dengan target 1.6786 – 1.6833
Stoploss 1.7010

Grafik GBPCAD time frame D1

Disclaimer
Fundamental bukanlah teknikal yang dapat berubah dalam hitungan menit bahkan jam, tetapi fundamental merupakan suatu gambaran besar atas pandangan kedepan yang dapat terjadi dalam rentang waktu yang lebih panjang. Perhitungkan money management sangat diperlukan sebelum melakukan transaksi mengingat setiap transaksi dalam forex dapat berakibat habisnya dana yang ditransaksikan.

About Reza Aswin

Senior Fundamental Analyst. 20 tahun berkecimpung di dunia trading forex, komoditi, dan hingga kini aktif menjadi analis fundamental.

Check Also

Akankah Emas Rally

Jakarta , 19 April 2024 By. Reza Aswin   Apa yang terjadi di pasar Pertanyaan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

WhatsApp Hubungi Kami