Menteri Keuangan Inggris Pesimis Terhadap Pertumbuhan Inggris Ke Depannya

Rio Wibawa

Instagram: @RW_BeritaForex

Tiktok: @rw_fxfunda (*sementara)

Youtube: RW_BeritaForex

Jakarta, 13 Desember 2022, 11:00 WIB

Angka GDP di bulan Oktober bertumbuh 0.5% setelah turun sebesar 0.6% di bulan September yang mana ini seharusnya menjadi suatu berita positif bagi Inggris. Namun, banyak analis dan pelaku pasar yang menilai bahwa kenaikan ini tidak akan berdampak besar pada outlook ekonomi Inggris ke depan yang dapat dikatakan suram. Bahkan Menteri Keuangan Inggris, Jeremy Hunt, berpendapat bahwa terdapat jalan yang sangat sulit ke depan untuk Inggris. Ia juga menambahkan bahwa ekonomi Inggris kemungkinan besar akan memburuk terlebih dahulu sebelum ia dapat pulih kembali. Adanya kasi mogok kerja yang akan dilakukan di beberapa sektor industri juga menambah tekanan turun dalam ekonomi. Selain itu, adanya tingkat inflasi yang tinggi akan memicu kenaikan suku bunga di hari Kamis dengan prediksi besaran 50 bps. Walau suku bunga dinaikkan sekali pun, hal ini hanya akan menambah pada dalamnya resesi yang akan dialami Inggris dalam upayanya menurunkan inflasi sehingga GBP dapat melemah di perdagangan.

Baca Juga :   CAD MASIH KUAT HADAPI EUR

Kesimpulan:

Pesimisnya Menteri Keuangan Inggris terhadap outlook ekonominya sendiri, adanya aksi mogok kerja yang akan dilakukan serta tingkat inflasi tinggi yang mengharuskan suku bunga naik di tengah resesi akan melemahkan Inggris ke depan.

Efek terhadap Pasar: Tren Bullish untuk NZD, Tren Bearish untuk GBP

Pasangan Pair untuk ditrade: GBP / NZD

Timeframe: D1

Target Open Posisi

Resistance 3: 1.95300

Resistance 2: 1.93881

Resistance 1: 1.92617

Target Take Profit

Support 1: 1.90514

Support 2: 1.89131

Support 3: 1.87803

Stop Loss: 1.96380

Sumber:

https://www.reuters.com/world/uk/uk-economy-grows-05-oct-after-hit-royal-funeral-sept-2022-12-12/

https://www.reuters.com/world/uk/uk-economy-set-get-worse-before-recovery-hunt-2022-12-12/

https://www.reuters.com/world/uk/britain-braces-winter-strike-action-nurses-walk-out-2022-12-12/

About Reza Aswin

Senior Fundamental Analyst. 20 tahun berkecimpung di dunia trading forex, komoditi, dan hingga kini aktif menjadi analis fundamental.

Check Also

Beige Book Amerika Serikat

Jakarta , 18 April 2024 By. Reza Aswin   Apa yang terjadi di pasar Beige …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

WhatsApp Hubungi Kami